Resep Nasi Goreng

Resep Nasi Goreng - Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta. 

Bumbu nasi goreng sudah banyak yang dijual dipasaran, baik yang tradisional sampai olahan pabrik dalam kemasan. Namun, bagi anda yang ingin mencoba membuat nasi goreng sendiri dirumah tidak ada salahnya untuk melanjutkan baca Resep Nasi Goreng dibawah ini.


Bahan Untuk Membuat Nasi Goreng :
  • Nasi sebanyak dua piring
  • Bawang merah sebanyak 3 siung
  • Bawang putih sebanyak 1 siung
  • Daun bawang 1 batang saja.
  • Udang 8 ekor.
  • Siapkan juga Cabai merah atau cabai rawit secukupnya (disesuaikan selera) dan dihaluskan
  • Siapkan juga Saus tomat atau kecap asin (tergantung kebutuhan dan selera) secukupnya,
  • Minyak wijen 2 sdm
  • Telur ayam 1 butir
  • Cumi sebanyak 5 ekor di potong-potong
  • Minyak Goreng Secukupnya
  • Garap secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • MSG atau Penyedap rasa secukupnya ( bagi yang tidak suka penyedap rasa tidak perlu digunakan)
Resep Nasi Goreng
Resep Nasi Goreng
Baca juga Resep Nasi Goreng Keju Sosis
Cara Membuat Nasi Goreng :
  1. Gorenglah cumi dan udang sampai matang, dan disisihkan.
  2. Panaskan wajan dan masukkan minyak goreng, biarkan agar panasnya cukup.
  3. Masukan satu persatu bumbu-bumbu nasi goreng tersebut seperti bawang putih, bawang merah, minyak wijen dan cabai sampai terasa harum baunya.
  4. Masukkan telur dan cumi kedalam wajan, kemudian di aduk dengan bumbu tersebut sampai merata.
  5. Kemudian masukkan nasi ke dalam wajan tambahkan pula saus tomat / kecap asing, garam, MSG, dan merica. Aduk dan gorenglah hingga merata nasi tersebut dengan bumbu yang tadi.
  6. Setelah dirasa cukup, angkatlah nasi goreng tersebut dan hidangkan di atas piring, berilah diatasnya udang, irisan timun dan tomat serta brokoli sebagai penambah rasa dan pemanis nasi goreng super lezat ini.
  7. Nasi Goreng siap dihidangkan.
Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Nasi Goreng

0 comments:

Post a Comment